top of page
Writer's pictureYusrin Ahmad Tosepu

Alasan Dosen Perlu Update dan Upgrade Ilmu

Updated: Sep 11, 2023



Dunia semakin canggih dan banyak perubahan yang berpengaruh terhadap segala bidang, baik ekonomi, sosial, politik, pendidikan dan budaya. Zaman beralih pada kebiasaan manual menjadi teknologi. Bukan hanya itu, perkembangan teknologi yang begitu pesat membuat kita bersaing dengan diri sendiri. Baik mengikuti perkembangan dengan cara memanfaatkannya atau justru tertinggal karena ketidak inginan untuk belajar.


Dalam sektor pendidikan tinggi pun demikian terdampak oleh perkembangan zaman, dimana dulu dosen mengajar itu cukup hanya dengan datang ke ruangan dan mahasiswa mendengarkan. Namun berbeda dengan sekarang, dosen tidak bisa hanya mengajar dengan teknik ceramah saja.


Hadirnya sebuah tuntutan pendidikan kekinian adalah untuk memberikan pengajaran yang aktif, kreatif, dan inovatif seperti yang diharapkan sesuai dengan kurikulum pendidikan kekinian, di mana mahasiswa dituntut mampu aktif mencari sumber pengetahuannya sendiri dan bisa memecahkan masalahnya tersebut.


Selain berdampak pada metode belajar mahasiswa ternyata perkembangan teknologi ini mempengaruhi bagaimana cara mengajar dosen. Karena kurikulum pendidikan kekinian menuntut mahasiswa lebih aktif daripada dosenya maka akan menjadi sebuah peluang besar bagi mahasiswa mengetahui ilmu lebih banyak tidak sesuai dengan yang diajarkan dalam ruang kelas saja.


Begitupun dengan dosen kemungkinan besar akan terdapat pertanyaan-pertanyaan yang terdapat di luar kegiatan mengajar seperti teknik mengelola pikiran positif tiap hari, mahasiswa akan belajar banyak dari kecanggihan teknologi.


Maka, di sini perlunya dosen untuk menggali lebih dalam ilmu pengetahuan dibidang keilmuannya serta diluar dari mata kuliah yang diajarkan. Selain itu terkadang bagi orang yang memiliki jurusan tertentu dan perubahan-perubahan akan terjadi lebih cepat dan membuat dosen harus meng-update dan upgrade kemampuan dan ilmunya lebih dalam.


Semakin banyak ketertinggalan akan menyulitkan dosen untuk menyampaikan ilmu yang dimiliki. Terkadang ilmu butuh banyak sumber referensi dan pembaharuan pemikiran yang mengharuskan dosen lebih cepat mengetahui perkembangan tersebut.


Dosen biasanya memiliki kemampuan mengajar dan ilmu pengetahuan yang mungkin lebih banyak daripada mahasiswanya. Walaupun demikian, dosen juga perlu memperbaharui dan meningkatkan kualitas dirinya dalam mengajar.


Dalam kegiatan belajar mengajar, dosen memiliki peran penting untuk menciptakan suasana belajar yang baik dan efektif. Oleh sebab itu, dosen wajib mengupdate dan mengupgrade ilmu pengetahuan dan begitupula cara mengajarnya.


Ada beberapa alasan mengapa dosen harus meng-update dan upgrade ilmunya.


1. Ilmu pengetahuan dan teknologi semakin berkembang pesat

Ilmu pengetahuan dan teknologi telah mengalami kemajuan yang sangat cepat dalam satu dekade terakhir. Hal ini dapat terlihat dari banyaknya berbagai jenis inovasi teknologi terbaru hingga lowongan pekerjaan masa kini yang dulu sama sekali tidak terpikir akan menjadi bidang ilmu yang menghasilkan uang.


Keberadaan ilmu pengetahuan dan teknologi akan selalu berkaitan dengan pendidikan di sebuah negara. Selain meringankan tugas dosen dalam menciptakan pembelajaran yang menyenangkan di kelas, kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi juga dapat menjadi media pembelajaran yang memudahkan dosen dalam mentrasformasi pengetahuan pada peserta didik.


Sudah sepatutnya dosen harus mampu mengikuti perkembangan zaman dalam menyikapi permasalahan ini. Dengan demikian, target yang diciptakan selama proses belajar dapat tercapai.


2. Dosen sebagai penentu kualitas pendidikan

Perlu diingat bahwa kualitas pendidikan tinggi berbanding lurus dengan kualitas dosen. jadi, sebaik apapun sistem, kurikulum, dan sarana–prasarana kampus , hal-hal seperti itu tidak akan ada artinya tanpa didukung oleh dosen yang berkualitas dan berkarakter baik.


3. Kualitas Mahasiswa berbanding lurus dengan kualitas dosen

Percaya atau tidak, mahasiswa akan memiliki kemungkinan untuk mendapat kesempatan menjadi peserta didik berprestasi jika berada di tangan dosen yang tepat.


Perlu diingat bahwa kualitas pendidik sangatlah penting dalam meningkatkan pembelajaran peserta didik. Sejatinya tidak ada mahasiswa yang bodoh, melainkan mereka hanya tidak mendapat kesempatan belajar dari dosen yang baik dan metode yang benar.


4. Hanya dosen yang berkualitas tinggi yang akan bertahan

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang sangat cepat akan menciptakan proses seleksi pada berbagai bidang profesi dan pekerjaan . Begitu pula dengan profesi dosen. Standar kemampuan dosen pada satu dekade yang lalu tentu tidak sama dengan standar masa kini.


Pembaruan-pembaruan sangat pasti hadir mewarnai dunia pendidikan. Hadirnya pembaruan tersebut bertujuan untuk menjawab tantangan terhadap kualitas pedidikan yang terus berkembang di tingkat regional maupun global. Adanya pembaruan-pembaruan akhirnya membuat dosen, mau tidak mau, harus berbenah diri.


Dosen harus meningkatkan atau meng-update dan meng-upgrade kemampuan dirinya, terutama keilmuanya dalam kegiatan belajar mengajar. Jika tidak, dosen akan tertinggal dalam perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.


Sejatinya seorang dosen dapat memosisikan diri sebagai dosen pembelajar, di mana ia akan selalu berusaha meningkatkan kapasitas dirinya agar kemampuan yang ia miliki semakin terasah dan terus bertambah.


5. Dosen mewariskan nilai-nilai dan norma masyarakat kepada Mahasiswa

Seorang dosen tidak hanya bertanggungjawab dalam bidang pendidikan ilmu pengetahuan saja. Ia juga mengemban tanggungjawab sebagai pendidik yang mewariskan nilai-nilai dan norma-norma kepada generasi muda sehingga terjadi proses pelestarian dan penerusan nilai.


Pembelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi mungkin dapat digantikan oleh alat-alat teknologi modern, tetapi peran sebagai seseorang yang mengajarkan nilai dan norma bermasyarakat kepada mahasiswa tidak akan bisa tergantikan oleh teknologi sampai kapan pun. Pewarisan nilai dan norma bermasyarakat memerlukan unsur-unsur manusiawi seperti sikap, perasaan, kebiasaan, dan lain sebagainya.


Oleh karena itu, dosen juga perlu mempelajari lebih lanjut mengenai nilai-nilai dan norma-norma yang berlaku dalam masyarakat. Sehingga, proses peningkatan kualitas diri tidak hanya berkaitan dengan kemampuan mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan saja.


Nah, untuk dapat meng-update dan meng-upgrade ilmu untuk lebih terbarukan, ada beberapa hal yang dapat dimungkinkan untuk dilakukan yaitu:


1. Dosen harus lebih aktif melakukan penelitian dan pencarian sumber ilmu baru untuk perkembangan lebih baik.


Dengan aktif melakukan penelitian dan pencarian sumber ilmu baru, dosen akan dapat menghasilkan beberapa karya ilmu baru bahkan penemuan konsep, model atau bahkan teori-teori keilmuan yang baru.


2. Dosen harus memahami perkembangan teknologi dengan baik dan bisa memanfaatkannya untuk perkembangan kualitas ilmunya.


Kesadaran dosen untuk meng-upgrade ilmu baru maka akan lebih mudah mengaplikasikan dan mengembangkan pada kegiatan pembelajaran. dosen juga akan memberikan inovasi baru dan kreatifitasnya akan bertumbuh pesat sehingga, mahasiswa akan nyaman dengan ilmu yang diajarkan dosen terhadapnya, terhindar dari kemandekan pengetahuan zaman dahulu dengan zaman modern.


3. Dosen harus aktif dalam melakukan kegiatan seminar dan pelatihan


Alasan penting seorang dosen untuk harus aktif dalam melakukan kegiatan seminar dan pelatihan yaitu untuk mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan kekinain serta meningkatkan dan mengembangkan keilmuanya.


Demikianlah langkah-langkah penting yang dapat dilakukan dosen dalam meng-update dan meng-upgrade pengetahuannya sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan terbaru.


Semoga bermanfaat. Tetap semangat dalam bekerja dan berkarya!

96 views0 comments

Comments


bottom of page