"Akal sehat adalah roh yang membebaskan manusia dari irasional. Dan Sesuatu yang irasional sangat bagus hanya karena akal sehat sangat terbatas."
Petuah bijak di atas menunjukkan bahwa akal sehat (nous) memiliki peran penting yang membebaskan manusia dari penjara irasional terutama dalam kesesatan berpikir. Hemat saya, unsur irasional merupakan suatu hal negatif yang mendorong orang untuk tidak berkembang secara kompetitif. Hal ini juga berpotensi pada lemahnya kemampuan berpikir dan mengetahui atau memahami sesuatu dalam berbagai hal terutama dalam menyikapi dinamika kehidupan. Pada titik ini yang mesti dilakukan ialah melampaui yang irasional itu.
Cara yang tepat dalam mengatasi irasional dalam diri kita adalah selalu menempatkan akal sehat sebagai indikasi yang hakiki terutama dalam menyikapi problematika kehidupan agar roda kehidupan kita berjalan pada jalurnya. Dalam kehidupan, akal sehat menjadi landasan primordial yang mengafirmasi setiap bidang kehidupan. Akal sehat merupakan hal yang dilakukan berdasarkan pikiran positif ke arah kebaikan.
Unsur akal sehat memiliki peran yang sangat penting dalam dunia kehidupan yang memantik semua manusia terutama dalam meninggalkan latensi berpikir yang irasional. Hal ini untuk mendorong sistem berpikir manusia pada koridornya dan membawanya ke arah progresif. Di sini saya menerjemahkan akal sehat sebagai roh yang menggerakan semua sistem yang salah dalam dimensi kehidupan ke arah yang rasional. Roh itu akan mengubah metode berpikir yang irasional.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Daring, akal sehat adalah pikiran yang baik dan normal. Dengan akal sehat yang baik, kamu akan lebih mudah menemukan jalan keluar dari setiap masalah. Akal sehat dapat diartikan sebagai akal budi, nalar wajar, atau nalar umum adalah penilaian yang masuk akal dan praktis mengenai masalah sehari-hari atau kemampuan dasar untuk melihat, memahami, dan menilai dengan cara yang umumnya dimiliki oleh hampir semua orang.
Yang perlu dipahami bahwa di dunia ini untuk dapat mengembangkan bahkan memajukan kehidupan kita mesti dengan akal sehat bukan akal sakit. Oleh karena itu, setiap orang mesti selalu mengandalkan akal sehat untuk menggerakkan kehidupanya ke arah yang progresif.
Pada taraf ini, menjadi seorang yang ingin memiliki kehidupanya ke arah yang progresif harus menempatkan akal sehat sebagai unsur yang mendorong kemampuan analisis yang kuat dan kritis dalam menyikapi problematika kehidupan. Di sisi lain, seorang harus membiasakan diri dengan akal sehat dan juga suara hati yang murni. Hal mendesak yang perlu dibuat adalah mengoptimalkan sistem berpikir yang sehat dari akar pemahaman irasional.
Sebagai contoh banyak kalangan yang melibatkan unsur-unsur irasional dalam dalam menyikapi kehidupannya dengan melibatkan dukun atau pawang. Dengan kata lain melakukan cara-cara yang sulit diterima akal sehat atau sangat irasional. Untuk menghadapi tantangan dalam kehidupan ini harus diraih secara akal sehat. Karena memang kesadaran akal sehat (sense of mind) mampu menciptakan panorama kehidupan yang elegan.
Di sisi lain juga, setiap orang harus mampu memenuhi persyaratan yang sudah menjadi ketentuan dalam kehidupan. Yang paling sulit diterima akal sehat juga adalah ketika mengukur keberhasilan dalam kehidupan ini hanya dilihat dari sisi materi.
Pada takaran ini yang perlu diuji adalah pada saat menghadapi tantangan, persolana atau permasalahan dan di situ kita lihat siapa yang menjadi jawara kehidupan. Sebab yang menentukan bukanlah materi tetapi sejauh mana akal sehat berperan dalam menyelesaikan setiap probematika kehidupan itu.
Poin saya ialah dalam panggung kehidupan kita mesti menempatkan akal sehat sebagai fondasi utama sehingga mampu mengoptimalkan jalannya kehidupan kita ke arah yang progresif. Hal ini yang perlu ditingkatkan dalam dunia kita. Pasalnya, akal sehat mampu mendorong kita dalam pengembangan diri yang otentik ke arah yang kompetitif.
Menjadi seorang yang elegan tidak terlepas dari peran penting akal sehat yang mendorong setiap orang untuk bersaing secara kompetitif dalam kehidupannya. Akal sehat menjadi unsur pamungkas yang mengarahkan cara hidup yang irasional menjadi rasional. Pada galibnya akal sehat mendorong seseorang untuk membangun kehidupannya yang rasional. Salah satu parameternya adalah akal sehat.
Pasalnya, akal sakit tidak mampu mendorong seseorang pada suatu kemajuan. Dalam menghadapi tantangan kehidupan ini sangat dibutuhkan kekampuan berpikir sistematis berdasarkan akal sehat.
Peran akal sehat dalam menyikapi kehidupan mampu meluruskan cara-cara hidup yang salah terutama cara-cara kompetisi hidup yang irasional. Setiap orang ditantang mengandalkan akal sehat untuk membaca realitas kehidupan yang kadang distorsif. Sehingga dalam harus menempatkan akal sehat untuk melihat atau menganalisis serta memahami situasi yang salah kaprah.
Kendati begitu, acap kali banyak orang yang masih mengunakan cara-cara yang irasional dalam menghadapi problematika hidup. Cara-cara seperti ini menjadi keprihatinan sosial kita saat ini. Boleh dikatakan menyelesaikan setiap masalah masih belum mencapai standar yang rasional, hal ini disebabkan masih memasukkan unsur-unsur irasional dalam menyikapi dinamika kehidupan ini.
Hemat saya, akal sehat menjadi jalan utama untuk mengatasi kepincangan dalam menyikapi dinamika kehidupan kita yang berakar dari unsur-unsur irasional. Hal yang perlu dilakukan adalah membangun kesadaran setiap individu dengan menempatkan akal sehat sebagai fondasi dalam menjalani dan menyikapi dinamika kehidupan. Artinya akal sehat memiliki peran dominan di setiap sisi dimensi kehidupan untuk menggerakkan kita yang kadang salah kaprah. Pentingnya akal sehat dalam menjalani dan menyikapi dinamika kehidupan sangat menunjang setiap pergerakan dan kemajuan hidup dan kehidupan kita.
Akhirnya, unsur akal sehat harus lebih berakar lagi dan diberi pupuk agar kita mampu menyikapi dinamika kehidupan yang rasional. Akal sehat harus berdiri sendiri tanpa harus bergandengan dengan irasional (baca: akal sakit). Pada konklusi ini, dunia kita, hidup dan kehidupan kita akan bertumbuh subur, apabila kita mampu membudayakan akal sehat secara baik. tentang akal sehat bisa memperluas pengetahuan dan cara berpikir. Pada intinya, akal sehat membantu kita mengelola masalah yang kita hadapi dalam hidup setiap hari.
Comments